Samsung Galaxy Note

Spesifikasi Samsung Galaxy Note

Pertama, kita akan membahas spesifikasi Samsung Galaxy Note ini. Jika dibandingkan dengan ponsel-ponsel lainnya, Galaxy Note ini bisa dibilang sebagai salah satu perangkat android yang paling canggih. Ponsel ini hadir dengan desain yang bagus dan performa yang cepat. Untuk urusan desainnya, Samsung Galaxy Note ini mirip dengan Galaxy S II, hanya ukurannya aja yang lebih besar. Bahkan  ini juga mempunyai ketebalan hanya 9,65 mm. Berikut spesifikasi lengkapnya:
  • Dimensi: 146.85 x 82.95 x 9.65 mm
  • Layar: 5.3 inci WXGA(1280×800) HD Super AMOLED
  • Prosessor: 1.4GHz dua otak
  • Sistem operasi: Android 2.3 Gingerbread (dikabarkan akan mendapat update ke versi 4.0 ICS dalam waktu dekat)
  • Memori: 16/32GB penyimpanan internal ,mendukung microSD hingga 32GB
  • S Pen Experience (S Memo, S Planner, S Choice)
  • Kamera: 8MP kamera utama, 2MP kamera depan
  • Jaringan: HSPA+ 21Mbps 850/900/1900/2100 EDGE/GPRS 850/900/1800/1900
  • Battery: Li-ion 2,500 mAh
  • Konektivitas: Bluetooth v3.0 + HS, USB 2.0 HOST, Wi-Fi 802.11 a/b/g/n, Wi-Fi Direct Sensor
  • Video: MPEG4, H.264, H.263, WMV, DivX, Xvid, VC-1, Recording 1080p
  • Audio: Codec MP3, AAC, AMR, WMA, WAV, FLAC, OGG, Music Player with SoundAlive 3.5mm Ear Jack, Stereo FM Radio with RDS
Melihat fitur-fitur dan spesifikasi Samsung Galaxy Note ini, tentu saja ponsel ini cukup bisa diandalkan. Lalu, berapa harga Samsung Galaxy Note ini?
Secara resmi, kami belum tahu harga Samsung Galaxy Note ini. Namun, menurut informasi yang kami himpun dari berbagai sumber, harganya sekitar 7 juta rupiah? Mahal ya? Tentu saja mahal, fiturnya pun juga komplit. Bagaimana, apakah anda tertarik? Saat ini Samsung Galaxy Note sudah tersedia di pasar tanah air meskipun belum menyeluruh ke penjuru tanah air. Untuk melihat lengkap spesifikasi Samsung Galaxy Note, silakan lihat di website resminya.

Related Posts

There is no other posts in this category.