Guna berkompetisi dengan Samsung Galaxy S IV, yang dirumorkan bakal dirilis awal tahun depan, pabrikan asal Taiwan-HTC, dikabarkan sudah bersiap dengan line up produk terbarunya.
Adalah HTC M7, yang rumornya bakal segera meluncur sebelum Samsung memperkenalkan secara resmi Galaxy S IV-nya. Setidaknya itulah rumor yang santer beredar di bursa ponsel Cina dan Taiwan.
HTC M7 disebutkan bakal menandingi Samsung Galaxy S IV, dimana disebutkan akan membawa itur layar 5 inci(kemungkinan 1080p) plus sokongan prosesor Quad-core Qualcomm APQ064 Snapdragon S4 Pro. Lalu akan dilengkapi pula dengan teknologi LTE dan rumornya sih, kamera 13 MP.
Kemudian dari sisi material bodi, serupa model produk smartphone HTC lainnya tampil dengan disain elegan. Konsep sasis unibodi akan diterapkan serupa di HTC One X.
Sayangnya, tak banyak informasi lain yang bisa digali. Tapi infonya sih ponsel HTC M7 ini akan rilis pada Q1 2013 mendatang.