Smartfren Andromax V - Giliran Smartfren yang meluncurkan Smartphone Quad Core

Setelah IMO, MITO, Polytron, dan K-Touch unjuk gigi meluncurkan produk-produk smartphone Quad Core mereka, kini giliran Smartfren yang tidak mau kalah dengan menghadirkan produk serupa. Mengusung keluarga Andromax, smartfren menghadirkan Smartfren Andromax V sebagai produk smartphone dengan prosesor Quad Core mereka.

Smartfren Andromax V - Giliran Smartfren yang meluncurkan Smartphone Quad Core
Sebagai provider CDMA, tentunya Andromax V berbasis jaringan CDMA. Namun, smartfren juga membekalinya dengan dukungan jaringan GSM, walaupun dukungan GSM ini hanya tersedia untuk jaringan 2G. Sedangkan untuk koneksi CDMA, tersedia di jaringan 2G maupun 3G.

Smartfren Andromax V hadir dengan layar 5 inci yang memiliki resolusi HD 720 x 1280 pixels. Teknologi layar yang digunakan sudah memakai IPS LCD. Dengan spesifikasi ini, harusnya kualitas tampilan yang dihasilkan cukup jernih dan tajam.

Seperti telah disebutkan sebelumnya, Andromax V dibekali dengan prosesor Quad Core. Kali ini, tipe prosesor yang dipakai adalah MTK 6589E + VIA CBP 8.2D yang memiliki kecepatan 1.2 GHz. Kecepatan prosesor seperti ini sama seperti produk-produk Quad Core lokal lainnya. Kinerja smartphone ini juga akan ditunjang oleh RAM sebesar 1 GB. Dan Android v4.2.2 Jelly Bean diusung sebagai sistem operasinya. Pasokan tenaga Andromax V didapat dari baterai Li-Ion berkapasitas 2300 mAh yang merupakan baterai standar smartphone ini.

Smartfren menyediakan penyimpanan data internal sebesar 4 GB yang ditambah slot microSD yang bisa Anda gunakan sampai kapasitas 32 GB.

Fitur kamera Andromax V juga tidak bisa diremehkan, karena kamera utamanya sudah bisa merekam video dengan resolusi Full HD 1080p. Resolusi kamera utamanya sendiri adalah sebesar 8 MP. Kamera depan juga tersedia untuk keperluan video chatting Anda dengan resolusi 1.3 MP.

Untuk lebih jelaskan, silahkan simak Spesifikasi Lengkap Smartfren Andromax V berikut:
UMUM Jaringan 2G CDMA 800 / 1900 , GSM 900 / 1800 / 1900
Jaringan 3G CDMA 2000-1X 800 MHz EVDO Rev. A
Kartu SIM Dual SIM (GSM dan CDMA)
LAYAR Tipe IPS LCD capacitive touchscreen, 16 juta Warna
Ukuran 5 inci, resolusi 1280x720 pixels
DIMENSI Ukuran/Berat -
SUARA Tipe Dering Getar, MP3 Ringtones
3.5mm Jack Ya
Loudspeaker Ya
MEMORY Internal 4 GB, RAM 1 GB
Slot Kartu microSD, hingga 32 GB
KONEKSI 3G EVDO Rev. A hingga 3.6 Mbps
EDGE Ya
GPRS Ya
WLAN Wi-Fi 802.11 a/b/g/n, Wi-Fi hotspot
Bluetooth Ya, v3.0 dengan A2DP
Infrared Tidak Ada
USB Ya, microUSB v2.0
KAMERA Kamera Utama 8 MP AF
Kamera Depan 1.3MP
Perekam Video Ya, HD 1080p
BATERAI Tipe baterai Li-Ion 2300 mAh
Waktu Siaga -
Waktu Bicara -
FITUR Sistem Operasi Android v4.2.2 (Jelly Bean)
ChipsetMTK 6589E + VIA CBP 8.2D
CPU Quad Core 1.2 GHz
Browser HTML
GPS Ya, dengan A-GPS
Perpesanan SMS (threaded view), MMS, Email, IM, Push Email
Java Ya, Via Java Emulator


Organizer (kalender, kalkulator, jam, Google Drive, Voice Dialer)

MP4/WMV/H.263/H.264 player, MP3/WAV/WMA/eAAC+ player

Viki, VMS, Play Movies, Smartfren Mobile, Smart Pustakaoogle Maps

Google Play (Android Market), Gmail, Google Search, Gtalk,

Perekam Suara, Stereo FM radio dengan RDS
Harga Smartfren Andromax V
Produk-produk smartphone Quad Core di tanah air saat ini dijual pada kisaran harga 2 juta. Harga Smartfren Andromax V juga tidak jauh-jauh dari kisaran tersebut. Keunggulan smartphone ini ada pada fitur Dual SIM yang yang mendukung jaringan GSM dan CDMA, serta kemampuan kamera yang cukup baik. Jika Anda ingin memiliki smartphone ini, Anda harus merogoh kocek sebesar Rp 2.300.000,- . harga tersebut bisa saja berbeda di setiap daerah dan tentu saja akan berubah seiring waktu.

Related Posts