Anda perlu tahu ini, meskipun nantinya perangkat ini akan memiliki spesifikasi mantap, tetapi untuk bandrolan harga anda bisa hitung cuma dibandrol 130 USD atau sekitar Rp 1.3 jutaan saja. Uang yang anda keluarkan juga sedikit tetapi apa yang akan anda dapatkan, sebuah perangkat dengan OS Android Jelly Bean 4.2 dan sudah menggunakan prosesor quad core.
Model prosesor Quad Core yang digunakan oleh Xiaomi adalah bermodel MediaTek MT6589T yang memiliki kemampuan akses hingga 1.5GHz. Dan tidak hanya itu saja, performanya akan digenjot oleh RAm berkapasitas 1GB, kemudian memori internal yang cukup luas dengan kapasitas 4GB. Sebagai kepuasan interfacenya, perangkat ini mengusung layar cukup lumayan dengan 4.7 inci bertipe IPS dan sudah diproteksi oleh Corning dengan Gorilla Glass 2 serta memiliki resolusi berkualitas HD 720 x 1280 piksel.
xiaomi-red-rice-prosesor
Kemudian spesifikasi lainnya berupa fitur kamera utama yang memiliki sensor cukup tajam 8MP dan sudah pasti seperti smartphone kebanyakan dibagian depannya juga terdapat kamera bersensor 1.3MP. Kemudian untuk memori tentu saja dihadirkan slot untuk menambah kapasitas berupa microSD, sedangkan untuk mendukung daya kineja sudah disematkan baterai dengan kekuatan 2000 mAh.
Mengenai seperti apa performa pastinya, kita bisa melakukan cek melalu tes Bechmark dibawah ini. Perolehan poin yang dilakukan di Benchmark AnTuTu, Xiaomi Red Rice mendpaatkan nilai 15000, dan ini adalah poin yang cukup tinggi untuk ponsel kelas menengah kebawah pastinya.
Terimakasih untuk sobat klik gadget yang sudah membaca artikel mengenai Spesifikasi dan Harga Hp Xiaomi Red Rice Terbaru 2013, Mudah mudahan bisa bermanfaat untuk sobat klik-gadget dan para pecinta gadget di tanah air tercinta.