Review dan Harga HP Lenovo A800 - Harga Terjangkau, Fitur Memukau

Produk-produk smartphone Lenovo semakin ramai menyerbu pangsa pasar Indonesia. Sepertinya produk-produk dari vendor asal Cina ini makin digemari masyarakat. Selain harganya yang termasuk terjangkau, kualitas dan fitur-fitur yang ditawarkan pun tidak kalah kelas, hal ini wajar mengingat Lenovo merupakan vendor yang sudah dikenal dan diakui secara global. Dan baru-baru ini, beberapa produk smartphonenya diluncurkan untuk menyerbu pasar Indonesia, diantaranya adalah Lenovo A800, smartphone yang cukup terjangkau namun tetap memiliki fitur yang memukau.

Lenovo A800

Review dan Harga HP Lenovo A800 - Harga Terjangkau, Fitur Memukau
Secara umum, Lenovo A800 merupakan smartphone Dual SIM yang memakai mini SIM sebagai kartu SIM standarnya, HP ini sendiri sudah mendukung jaringan 2G dan 3G. Layar IPS LCD capacitive touchscreen sebesar 4.5 inci disematkan pada body berukuran 133.5 x 68.9 x 11.5 mm dengan berat 155 gram. Layar ini dapat menghasilkan resolusi sebesar 480 x 854 pixels dengan kepadatan pixel sebesar 218 ppi. Kemampuan layar ini cukup baik untuk menghasilkan tampilan yang nyaman di mata saat mengakses berbagai aplikasi dan game favorit Anda.

Seperti produk Lenovo lainnya, A800 merupakan smartphone berbasis sistem operasi Android. Versi Android yang digunakan adalah versi v4.0.4 Ice Cream Sandwich. Belum ada info apakah sistem operasi ini dapat diupgrade ke versi yang lebih baru. Sistem operasi ini akan berjalan dengan dukungan prosesor Dual Core MTK 6577T yang memiliki clock speed sebesar 1.2 GHz, spesifikasi prosesor ini rasanya ada di atas kemampuan rata-rata smartphone di kelasnya. Otomatis, Lenovo A800 bisa diandalkan untuk menjalankan berbagai aplikasi dan Game yang beredar saat ini . Bicara tentang game, Lenovo A800 juga dilengkapi dengan PowerVR SGX 531 sebagai pengolah grafisnya. Kinerja smartphone ini juga akan didukung dengan RAM sebesar 512 MB.

Kapasitas memori Lenovo A800 juga cukup lumayan. Untuk memori internal, Lenovo A800 memiliki kapasitas ROM sebesar 4 GB. Cukup besar untuk menyimpan berbagai data, seperti foto, video dan file-file lainnya. Slot microSD juga tersedia untuk Anda gunakan hingga kapasitas 32 GB.

Fitur kamera Lenovo A800 cukup baik, selain memiliki resolusi sebesar 5 MP pada kamera utamanya, kamera ini juga sanggup melakukan perekaman video yang cukup baik dengan resolusi HD 720p. Fitur-fitur yang dimiliki kamera ini antara lain Geo-tagging dan touch focus. Sayangnya kamera depan dan fitur flash tidak tersedia pada Lenovo A800. Tidak adanya flash tentu saja menyulitkan pengguna jika ingin mengambil foto atau video pada kondisi pencahayaan yang buruk.

Baterai Li-Ion 2000 mAh merupakan baterai standar yang akan menjadi sumber tenaga HP ini. Untuk setail mengenai kemampuan baterai ini sendiri belum bisa saya dapatkan.

Lenovo A800 tersedia dengan dua pilihan warna, yaitu Hitam dan Putih. Dengan semua keunggulan fitur-fitur ciamik yang ditawarkan, Ponsel ini dijual dengan harga yang cukup terjangkau untuk ukuran kantong orang Indonesia. Anda sudah bisa membawa pulang Lenovo A800 dengan merogoh kocek sebesar Rp 1.649.000,- . Namun, harga tersebut bisa saja berbeda untuk setiap toko-toko di daerah yang berbeda.

Kelebihan Lenovo A800

- Android ICS
- Dual SIM
- Dual Core
- Kamera 5 MP dan Perekam video HD 720p
- Harga Terjangkau

Kekurangan Lenovo A800

- RAM cuma 512 MB
- Tidak ada Flash pada kamera

Spesifikasi Lenovo A800

Anda juga bisa melihat Spesifikasi Lengkap dan Update Harga Lenovo A800 melalui tautan berikut:

Related Posts