Review dan Harga Tablet IMO Tab Y-One - Tablet PC Ice Cream Sandwich 7 Inci + TV, Harga murah

Varian produk tablet yang diluncurkan oleh beberapa vendor lokal semakin beragam. Salah satunya varian tablet PC 7 inci yang saat ini semakin marak di pasaran. Setelah sebelumnya Venera meluncurkan Cloud Tab 3 yang memiliki layar 7 inci. Kali ini giliran IMO yang meluncurkan produk serupa, produk ini mereka beri nama IMO Tab  Y-One. Produk ini memiliki fitur yang cukup lumayan dan harga yang sangat terjangkau. Dengan dana 1 jutaan Anda sudah bisa membawa pulang tablet ini.

IMO Tab Y-One

Review dan Harga Tablet IMO Tab Y-One - Tablet PC Ice Cream Sandwich 7 Inci + TV, Harga murah
IMO Tab Y-One merupakan tablet PC yang memiliki ukuran layar 7 inci. Untuk dimensi keseluruhan sendiri, tablet ini memiliki ukuran 200 x 121 x 11,7 inci. Layarnya menggunakan teknologi TFT Capacitive touchscreen dan memiliki resolusi sebesar 480 x 800 pixels. Spesifikasi layar ini cukup baik untuk produk sekelasnya.

IMO Tab Y-One juga sudah mendukung koneksi jaringan selular, tidak seperti Asus Google Nexus 7 yang belum memiliki dukungan jaringan selular. Namun sayangnya, IMO Tab Y-One baru mendukung jaringan 2G saja, sementara dukungan jaringan 3G tidak tersedia. Tablet ini juga memiliki fitur Dual SIM layaknya smartphone, jadi Anda bisa bergonta-ganti kartu SIM untuk memberi keleluasaan lebih dalam mengatur penggunaan biaya telekomunikasi Anda. Fitur WiFi, Bluetooth, dan GPS juga tersedia untuk menambah kemampuan koneksi produk ini.

IMO Tab Y-One memiliki media penyimpanan internal sebesar 512 MB. Kapasitas ini tentu saja sangat kecil untuk ukuran Tablet 7 inci. Karena itu, IMO melengkapi Tablet ini dengan slot microSD yang dapat diisi dengan kapasitas hingga 32 GB.

Kemampuan kamera IMO Tab Y-One cukup lumayan, memang tidak terlalu wah karena produk ini ditujukan untuk konsumen entry-level yang ingin menjajal menggunakan tablet Android 7 inci. Kamera utamanya memiliki resolusi sebesar 3.2 MP dengan dukungan perekaman video, namun kami belum mendapat informasi mengenai resolusi perekam video yang didukung IMO Tab Y-One. Kamera depan juga tersedia dengan resolusi VGA.

Untuk urusan performa, IMO Tab Y-One dikemas dengan prosesor MTK 6515 ARM yang memiliki clock speed sebesar 1 GHz. Kinerja prosesor ini juga akan didukung dengan memori RAM berkapasitas 512 MB.  Dan sebagai sistem operasinya, seperti disebutkan pada judul artikel ini, IMO Tab Y-One memakai OS besutan Google, Android v4.0 Ice Cream Sandwich.

Sebagai sumber tenaganya, IMO Tab Y-One dibekali dengan baterai Li-Ion 3000mAh. Namun, kami belum mendapatkan detail lengkap mengenai kemampuan baterai ini.

IMO Tab Y-One juga dibekali dengan fitur TV analog, jadi Anda bisa menikmati tayangan-tayangan televisi favorit Anda langusng di Tablet ini. Dengan layar 7 inci, pastinya menonton TV akan lebih puas dan menyenangkan.

Harga IMO Tab Y-One

Seperti telah disebutkan sebelumnya bahwa IMO Tab Y-One merupakan tablet yang dijual dengan harga sangat terjangkau. Dengan semua spesifikasi dan fitur yang ditawarkan, Tablet ini dijual pada kisaran harga Rp 1.099.000,-. Cukup murah bukan?

Kelebihan IMO Tab Y-One:
- TAblet 7 inci dengan dukungan selular
- Dual SIM
- Fitur TV Analog
- Android Ice Cream Sandwich

Kekurangan IMO Tab Y-One:
- Tidak ada 3 G
- RAM masih 512 MB

Spesifikasi IMO Tab Y-One

Anda juga bisa melihat Spesifikasi Lengkap dan Update Harga Tablet IMO Tab Y-One melalui tautan berikut:
Spesifikasi Lengkap dan Update Harga Tablet IMO Tab Y-One

Related Posts